Minggu, 03 Oktober 2010

Gurindam Pendidikan Anak

Kalau anak tidak dididik,
kelak dia tidak cerdik

Kalau anak tidak berguru,
kelak dia tiada berilmu

Anak kalau terlalu manja,
nanti dia tiada berdaya

Kalau anak tidak dibina,
kelak dia jadi celaka

Kalau anak tidak berdisiplin,
nanti pasti jadicerakin

Anak akan bertabiat kasar,
kalau dia tidak diajar

Kalau anak tidak berteladan,
dia gampang dibujuk setan

Anak dididik secara otoriter,
kelak pasti akan keteter

Jika anak tidak dipeduli,
kelak dia jad pembenci

Jika dididik tanpa sayang,
anak akan menjadi bajing

Anak akan menjadi muhib,
kalau dididik secara arif

Mungkin anak menjadi gila,
bila dia sering dicela

Anak tidak akan mengabdi,
jika dia sering dibenci

Anak akan menjadi afdal,
kalau dijauhkan dari nakal

Anak akan menjadi setan,
kalau tidak ada teladan

Jika anak diajar agama,
kelak dia akan berguna

Jika sering mendegar tengkar,
anak akan menjadi ingkar

Anak akan menjadi bajul,
jika lingkungannya beragajul

Kalau anak kurang diajar,
tak mungkin dia jadi pintar

Anak akan menjadi jahil,
jika mendapat pengajar bahil

Anak dididik secara alim,
tentu suka akan mustakim

Anak akan menjadi tak karuan,
jika mendapat perlakuan baran

Anak akan menjadi sesat,
jika pendidik kurang siasat

Anak akan menjadi lutung,
jika pendidiknya mata betung

Anak akan menjadi edan,
kalau mendapat jelek teladan

Anak jika selalu didera,
dia tidak akan jera

Anak dididik orang bengal,
dia nanti menjadi binal

Jika anak tiada berguru,
mudah jadi sahabat hantu

Anak akan berubah akal,
kalau dididik tanpa akal

Kalau anak bertabur duit,
mudah dia digoda afrit

Kalau anak diajar makrifat,
kenal dia dengan akhirat

Jika dilingkungan tidak harmonis,
anak akan disahabati iblis

4 komentar:

Amanda Panjaitan

Makasih atas postnya.. pr armel sya akhir nya siap!!

Unknown

Mkasih post nya🙇..
Pr aku jdi selesai 😊

Unknown

Makasih postnya pr aku jadi selesai

Unknown

Mkasih post pr aku jadi selesai


Dí lo que piensas...